Sumber: Internet Archive
Google menjadi salah satu platform mesin pencarian yang paling populer dan banyak digunakan oleh pengguna di seluruh dunia. Melalui Google Chrome, kamu bisa menemukan banyak informasi penting dari berbagai sumber di seluruh web dengan cara mengetikkan kata kunci tertentu. Menariknya, hingga kini Google juga memiliki fungsi yang lebih banyak dan beragam, mulai dari alat navigasi, kalkulator, mengetahui prediksi cuaca, memasang alarm, hingga bermain game sekalipun.
Tidak banyak pengguna yang mengetahui ada beragam judul game tersembunyi di Google Chrome yang bisa dimainkan secara gratis untuk mengisi waktu luang. Apalagi sejumlah game ini dapat dimainkan secara langsung di halaman Google tanpa perlu mengunduh aplikasi game apapaun. Nah, berikut ini ada sejumlah rekomendasi game tersembunyi di Google yang bisa dimainkan secara gratis tanpa harus mengunduhnya. Yuk, simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Dino Run
Salah satu rekomendasi game tersembunyi di Google yang bisa kamu mainkan secara gratis adalah Dino Run. Saat perangkat yang digunakan sedang tidak terhubung dengan jaringan internet, Google akan memunculkan permainan Dino Run di halaman browser Google Chrome milikmu. Game ini sangat cocok dimainkan untuk mengisi waktu luang ataupun menunggu jaringan internet di perangkatmu terhubung kembali.
Menariknya, game Dino Run ini memiliki mekanisme gameplay yang terbilang sangat sederhana karena pemain hanya perlu mengontrol dinosaurus untuk melompati rintangan di depannya. Semakin jauh perjalanan yang berhasil ditempuh, semakin tinggi juga skor yang berhasil diraih. Kamu dapat mengakses game Dino Run ini dengan cara membuka browser Google Chrome dan memutuskan koneksi internet terlebih dahulu.
Sumber: Firstpost
Atari Breakout
Salah satu rekomendasi game tersembunyi di Google Chrome yang bisa dimainkan secara gratis. Game klasik yang dirilis pada tahun 1972 lalu dapat diakses dengan cara mengetikkan kata kunci “Atari Breakout” di kolom pencarian gambar di Google Chrome. Menariknya, game Atari Breakout memiliki gameplay yang sangat sederhana dan unik karena kamu hanya perlu menghancurkan balok dengan menggunakan bola yang memantul.
Basketball
Basketball menjadi salah satu rekomendasi game tersembunyi di Google yang bisa kamu akses secara gratis. Dirilis pada 2012 lalu, game Basketball menjadi bagian dari Google Doodle yang dihadirkan unutk memperingati ajang olahraga empat tahunan, yaitu Olimpiade 2012. Game ini dapat dimainkan secara mudah hanya menekan tombol spasi untuk menyesuaikan kekuatan lemparan bola. Untuk mengakses game ini, kamu hanya perlu mengetikkan kata kunci “Basketball game Google” di kolom pencarian browser Google Chrome.
Baca juga: Sejumlah Rekomendasi Game Lokal Terbaik yang Wajib Dimainkan
Garden Gnomes
Rekomendasi game tersembunyi di Google selanjutnya yang sangat menarik untuk dimainkan adalah Garden Gnomes. Seperti Basketball, game ini juga merupakan bagian dari Google Doodle yang dihadirkan khusus untuk memperingati Hari Taman di Jerman. Dalam game ini, kamu harus melontarkan kurcaci taman sejauh mungkin dengan menggunakan ketapel. Untuk mengaksesnya, kamu bisa mengetikkan kata kunci “Garden Gnomes Google Doodle” di kolom pencarian Google.
Google Earth Flight Simulator
Berbeda dari game-game sebelumnya, rekomendasi game yang satu ini memerlukan aplikasi Google Earth Pro. Untuk mengaksesnya, kamu harus mengunduh aplikasi tersebut terlebih dahulu. Setelah diunduh, buka aplikasi Google Earth, lalu pilih menu “Tools” dan klik “Enter Flight Simulator” untuk memulai permainan simulasi menerbangkan pesawat virtual ini.
Google Snake Doodle Game
Salah satu rekomendasi game tersembunyi di Google Chrome selanjutnya adalah Google Tic Tac Toe Game. Game ini punya tampilan desain yang sangat sederhana dengan gameplay yang cukup mudah untuk dimainkan seperti halnya permainan tic tac toe pada umumnya. Untuk mengaksesnya, kamu cukup mengetikkan “Google Tic Tac Toe Game” kolom pencarian Google saja.
Sumber: Google
Solitaire
Buat kamu yang suka game bergenre game kartu, Solitaire bisa menjadi salah satu game tersembunyi yang bisa kamu mainkan secara gratis di Google Chrome. Game kartu klasik ini bisa diakses secara langsung dengan mengetikkan kata kunci “Solitaire” di kolom pencarian Google. Kamu juga dapat menentukan tingkat kesulitan bermain yang diinginkan sebelum memulai permainan.
Snake Game
Apakah kamu pernah memainkan game ular klasik di smartphone Nokia? Nah, kamu juga bisa memainkan sejenis game ular tersebut di Google. Menariknya, game ular yang satu ini memiliki tampilan visual yang lebih modern dan berwarna. Untuk mengaksesnya, kamu bisa mengetikkan kata kunci “play snake” di kolom pencarian Google dan klik “Play” untuk memainkan game-nya.
Minesweeper
Jika kamu suka memainkan game bergenre strategi, Minesweeper menjadi pilihan game Google yang cocok untuk dimainkan. Dalam game ini, kamu harus membuka kotak tanpa meledakkan ranjau yang tersembunyi di dalam kotak tersebut. Untuk mengakses game ini, kamu bisa mengetikkan kata kunci “Minesweeper” di kolom pencarian Google dan klik “mulai bermain”.
Pacman
Salah satu rekomendasi game tersembunyi di Google berikutnya adalah Pacman. Game arcade yang cukup populer ini dapat dimainkan secara gratis melalui Google Chrome. Caranya, kamu bisa mengetikkan kata kunci “Pacman” di kolom pencarian terlebih dahulu, lalu klik “Play” untuk mengendalikan karakter Pac-Man untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan menghindari monster yang akan memangsa.
Nah, itu dia sejumlah rekomendasi game Google yang bisa dimainkan secara gratis dengan mekanisme gameplay yang sangat sederhana. Kamu bisa menjadikan berbagai pilihan game di atas untuk mengisi waktu luang dan melepaskan rasa penat setelah beraktivitas seharian. Jangan lupa untuk melengkapi kebutuhan gadget kamu di Urban Republic karena ada banyak penawaran promo harga spesial untukmu.
Salah satunya adalah Nothing CMF Buds TWS yang bisa menjadi pilihan sempurna bagi kamu yang sedang mencari earbud canggih untuk aktivitas gaming. Berkat fitur Ultra Bass 2.0, TWS ini diklaim mampu menghasilkan pengalaman suara yang lebih nyata dan jernih. Apalagi Nothing CMF Buds TWS memiliki daya baterai yang mampu mendukung pemutaran musik secara non-stop hingga 8 jam hanya dengan sekali daya saja.
Apalagi akan ada banyak promo gadget menarik yang bisa didapatkan sembari menyambut ulang tahun Urban Republic ke-9 melalui Promo 9legar 9adget URversary yang berlangsung selama periode 8–30 April 2025. Dengan memanfaatkan promo ini, kamu berkesempatan meraih banyak keuntungan belanja gadget, termasuk voucher belanja senilai hingga Rp 500 ribu.
Caranya, kamu hanya perlu berbelanja gadget kebutuhan harianmu melalui situs resmi Urban Republic dan gunakan kode voucher URHBD25 untuk dapatkan potongan harga hingga ratusan ribu. Yuk, jangan sampai kelewatan, segera dapatkan promo belanja menarik lainnya hanya di Urban Republic!
Baca juga: 10 Rekomendasi Game Android Santai Terbaik, Buat Waktu Luang!