|
Kategori
Store

Cara Mematikan HP Tanpa Tombol Power dengan Mudah & Gak Ribet

Sumber: 9 to 5 Mac

Tombol power HP punya peran yang sangat penting untuk mengaktifkan handphone. Tetapi terkadang tombol power mulai susah untuk ditekan atau bahkan sudah tidak bisa beroperasi. Padahal handphone tetap butuh untuk dimatikan agar sistem selalu segar dan performanya bisa selalu terjaga. Untuk itu, kamu wajib tahu cara mematikan HP tanpa tombol power.

Sebenarnya ada banyak cara praktis yang bisa kamu pakai tanpa harus repot menekan tombol power berulang kali. Apalagi buat kamu yang pengen bikin penggunaan HP lebih serba otomatis, tips mematikan HP ini bakal jadi solusi jitu biar aktivitas harian tetap lancar tanpa hambatan. Cara-caranya juga mudah untuk dilakukan, sehingga kamu tidak perlu repot untuk mempelajarinya lagi. 

Dengan mengetahui cara mematikan HP tanpa tombol power ini juga bisa menjadi solusi darurat ketika tombol rusak. Buat kamu yang belum tahu bagaimana caranya, coba simak penjelasan lengkapnya berikut ini!

Manfaatkan Fitur Auto Power Off
Untuk bisa mematikan HP tanpa tombol power, kamu bisa memanfaatkan fitur bawaan yang ada di handphone, khususnya untuk kamu pengguna Android. Beberapa perangkat android menyediakan fitur pengaturan waktu on off secara otomatis. Kamu hanya perlu mengatur waktu yang diinginkan dan nantinya sistem akan langsung mematikan handphone jika waktunya sudah tiba. 

Jika ingin mengaktifkannya, kamu perlu mengaturnya melalui aplikasi pengaturan atau settings. Buka ke menu “Schedule Power On & Off” atau pilihan “Auto Power On/Off”. Setelah masuk ke menu tersebut, langsung atur waktu kapan perangkat akan mati dan hidup kembali sesuai kebutuhan. Kamu bisa atur dengan sistem harian atau pada hari-hari tertentu saja.

Sebelum mengaktifkannya pastikan di jam yang dipilih handphone sedang tidak digunakan, agar aktivitas kamu tidak terganggu. Misalnya kamu mengatur handphone mati di jam 7 malam, ternyata di jam itu kamu masih bermain game. Secara otomatis handphone akan mati dan progres game yang sedang dimainkan bisa tidak tersimpan ketika handphone kembali menyala. 

Sumber: Alphr

Matikan Menggunakan Fitur Assistive Touch
Nah, kalau cara pertama tadi hanya bisa digunakan di perangkat Android, kalau kamu para pengguna iPhone kamu juga bisa mematikan HP tanpa tombol power menggunakan fitur assistive touch. Fitur ini berupa tombol kecil transparan yang punya bisa memberikan aksesibilitas yang lebih mudah. Fitur ini juga memiliki fungsi untuk menggantikan tombol fisik termasuk tombol power HP.

Untuk bisa menggunakannya pastikan kamu sudah mengaktifkan fitur ini melalui settings. Pilih ke menu Accessibility, klik pilihan “Touch”, dan aktifkan “Assistive Touch”. Nantinya akan muncul ikon atau tombol fitur ini di layar handphone kamu dan bisa langsung digunakan. Untuk mematikan handphone bisa dilakukan dengan cara ini: 

  • Klik ikon Assistive Touch
  • Klik pilihan “Device” 
  • Akan muncul pilihan “Lock Screen”, tahan logo gembok tersebut selama beberapa detik. 
  • Setelah ditekan akan muncul tanda “Slide to Power Off” 
  • Geser tanda tersebut dan iPhone akan mati dengan sendirinya. 

Cara ini akan mempermudah aktivitas kamu, karena tidak perlu repot menekan tombol power HP secara lama. Cukup dengan mematikannya melalui ikon Assistive Touch yang mudah digunakan. 

Menggunakan Quick Panel
Tips mematikan HP tanpa perlu menakan tombol power adalah menggunakan quick panel. Cukup scroll down layar handphone, lalu quick panel ini akan muncul. Untuk mematikannya cukup klik logo power off yang berada di kanan atas. Jika sudah di klik akan muncul 3 pilihan, “power off”, “restart”, “emergency mode”. Klik pilihan power off untuk mematikan handphone sepenuhnya. 

Baca juga: Jangan Panik! Ini Cara Mudah Mengatasi Tombol Power HP Tenggelam

Manfaatkan Asisten Pintar pada Handphone
Cara mematikan HP tanpa tombol power yang selanjutnya bisa dilakukan dengan cara memberi perintah kepada asisten pintar, seperti Siri pada perangakat Apple, Bixby pada perangkat Samsung, atau Breeno pada perangkat Oppo. Pertama-tama kamu harus aktifkan fitur asisten pintar ini, agar bisa mendengarkan suara atau perintah dari penggunanya. 

Setelah mengaktifkannya melalui pengaturan, kamu bisa mulai memberi perintah untuk mematikan handphone. Sesuaikan perintah dengan bahasa yang dipilih, jika menggunakan bahasa Indonesia berikan perintah “Matikan Handphone” sedangkan jika menggunakan bahasa Inggris bisa memberi perintah “Turn off this phone”. Nantinya HP akan mati secara otomatis setelah menerima perintah. 

Sumber: XDA Developers

Matikan Handphone Melalui Settings
Untuk bisa mematikan handphone tanpa tombol power kamu bisa mengaksesnya melalui settings khususnya di perangkat Apple. Apabila tombol power HP sedang bermasalah, kamu bisa segera membuka settngs, lalu masuk ke menu “General”, scroll ke bagian bawah dan pilih menu “Shut Down”. Setelah itu akan muncul ikon “Slide to Power Off”, kamu hanya perlu menggesernya dan iPhone akan langsung mati. 

Menggunakan Aplikasi Tambahan
Apabila kamu ingin mematikan HP otomatis, kamu bisa mengunduh aplikasi tambahan di perangkat handphone milikmu. Beberapa aplikasi yang bisa digunakan adalah aplikasi “Power Menu', “Power Schedule”, “Automate It”, atau “Auto Off”. Aplikasi-aplikasi ini memungkinkan kamu bisa mengatur jam tertentu untuk bisa mematikan handphone secara otomatis. 

Dengan berbagai cara ini kamu bisa mematikan HP tanpa tombol power secara lebih leluasa. Sehingga ketika handphone lagi lemot, kamu bisa dengan cepat mematikannya tanpa perlu menekan tombol power lama yang bisa menyebabkan kerusakan. Cara mudah ini bisa diikuti untuk mempermudah aktivitas menggunakan handphone sehari-hari. 

Pastikan juga handphone yang kamu miliki bisa mendukung aktivitas multitasking kamu sehari-hari. Salah satu handphone yang bisa kamu andalkan adalah Xiaomi Redmi Note 14 Pro+ 5G. Perangkat ini sudah didukung oleh AI yang bisa memudahkan aktivitasmu. HP ini juga sudah ditenagai oleh chipset Snapdragon 7s Gen 3 yang membuat HP punya performa tinggi setiap dipakai.

Tidak perlu repot mencari, tentunya kamu bisa memiliki perangkat ini jika membelinya di erafone. Banyak potongan harga khusus dan penawaran menarik lainnya setiap pembelian di erafone. Bahkan kamu bisa mendapatkan free exclusive gift dan penawaran gratis ongkir hanya di erafone. Untuk pengalaman belanja yang lebih menguntungkan, jangan lupa untuk bergabung menjadi member MyEraspace yaa! 

Baca juga: Ingin Punya HP yang Tahan Lama? Perhatikan Faktor Ini Sebelum Membeli


Diunggah Pada : 25 Sep 2025 | Kategori TIPS & TRICKS
    Daftar sekarang untuk dapatkan berbagai penawaran terbaik erafone.com
    +62
    By providing your phone number, you agree to the Terms of Use and Privacy Policy. You may later unsubscribe
    COPYRIGHT © 2025 ERAFONE.COM ALL RIGHTS RESERVED.